Jumat, 26 Oktober 2012

SISTEM INFORMASI AKADEMIK

“Sistem Informasi Akademik secara khusus dirancang untuk memenuhi kebutuhan Perguruan Tinggi yang menginginkan layanan pendidikan yang terkomputerisasi untuk meningkatkan kinerja, kualitas pelayanan, daya saing dan kualitas SDM yang dihasilkannya.”
Teknologi Informasi berperan penting dalam memperbaiki kinerja suatu organisasi. Penggunaannya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi, tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan, dan kelengkapan sebuah sistem yang terintegrasi , sehingga proses organisasi yang terjadi akan efisien, terukur, fleksibel.
Pemanfaatan teknologi informasi menjadi kebutuhan yang tak dapat ditawar lagi, karena ketersediaan informasi yang terintegrasi makin penting dalam mendukung upaya menciptakan sistem perusahaan/organisasi yang efisien dan kompetitif.
SEKILAS TENTANG SISTEM INFORMASI AKADEMIK
Sistem Informasi Akademik secara khusus dirancang untuk memenuhi kebutuhan Perguruan Tinggi yang menginginkan layanan pendidikan yang terkomputerisasi untuk meningkatkan kinerja, kualitas pelayanan, daya saing dan kualitas SDM yang dihasilkannya.
Sistem Informasi Akademik sangat membantu dalam pengelolaan data nilai mahasiswa, mata kuliah, data staf pengajar (dosen)serta administrasi fakultas/jurusan yang sifatnya masih manual untuk dikerjakan dengan bantuan Software agar mampu mengefektifkan waktu dan menekan biaya operasional.
Sistem Informasi Akademik juga telah disesuaikan dengan kebutuhan Perguruan Tinggi termasuk pembuatan laporan EPSBED (Evaluasi Program Studi Berbasiskan Evaluasi Diri) yang diserahkan kepada DIKTI setiap semester secara OTOMATIS.

KEUNGGULAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK

1. User Friendly
Disain tampilan dan menu-menu Sistem Informasi Akademik Suteki mudah dioperasikan dengan tidak menghilangkan informasi penting yang ingin disampaikan.
2. Sesuai dengan kebutuhan Perguruan Tinggi
Sistem informasi akademik dirancang untuk mengakomodasi kebutuhan sistem akademik pada Perguruan Tinggi seperti sistem pengambilan mata kuliah, format transkrip nilai, pengelolaan data mahasiswa dan dosen, pengelolaan program studi dan lain-lain.

3. Kompatibel dengan laporan DIKTI (SK-034)
SISTEM INFORMASI AKADEMIK dapat mengakomodir kebutuhan pembuatan laporan EPSBED (Evaluasi Program Studi Berbasiskan Evaluasi Diri) sk-034 dari DIKTI. Sehingga laporan ke DIKTI setiap semester dapat dibuat dengan cepat karena diambil dari ‘transaksi’ kegiatan harian instansi Anda.
4. Menekan Biaya Operasional
Sistem informasi akademik terbukti efektif memangkas biaya operasional pengelolaan data akademik terutama dalam hal efektifitas kerja dan biaya untuk alat tulis kantor (ATK).
5. Berbasis Web/Jaringan
Sistem informasi akademik dapat digunakan dalam sebuah jaringan lokal (LAN) maupun internet sehingga memudahkan koordinasi dan efekti kerja.
6. Bebas biaya lisensi untuk komputer client
Biaya lisensi software hanya dikenakan pada komputer server. User berhak/dibebaskan menggunakan komputer client tanpa dibebani biaya tambahan, berapapun jumlah komputer client yang digunakan.
7. Dikembangkan secara konsisten

Sistem informasi akademik dikembangkan secara ber kesinambungan dan konsisten demi meningkatkan kemampuannya terutam dalam penyesuaian dengan versi terbaru dari sistem laporan EPSBED ke DIKTI
8. Perbaikan Bug/Error jarak jauh
Kami menjamin bug program (jika Anda temukan) akan kami tangani dan perbaiki dengan segera, walaupun lokasi instansi Anda jauh dari kanrtor kami (Bandung). Update perbaikan bug akan segera kami upload ke website Suteki. Karena itu relasi-relasi Suteki yang tersebar di seluruh Indonesia tetap nyaman menggunakan sofware-software Suteki.
9. Fiturnya Lengkap
Sistem informasi akademik memberikan kemudahan dalam mengelola:
Data Badan Hukum dan Perguruan Tinggi
Data [Fakultas – Departemen - Program studi]
Data Dosen
Data Mahasiswa
Data Alumni
Data Mata Kuliah
Data Dosen Pengajar Mata Kuliah
Data Komponen Nilai Mata Kuliah
Data Nilai Mahasiswa
Transkrip Nilai
Konversi Nilai Mata Kuliah
Keuangan Mahasiswa
Bahan Kuliah
Data Referensi DIKTI
Migrasi Data ke Laporan EPSBED (SK-034 DIKTI)
Back up Data
Dan data penunjang lainnya
UPGRADE GRATIS !!
Sistem informasi akademik dikembangkan secara aktif dan kontinu. Setiap pengguna SISTEM Sistem informasi akademik berhak memberikan masukan-masukan positif berdasarkan kebutuhan mereka.
Setiap usulan dan saran yang disampaikan akan diterima oleh Suteki, selanjutnya akan di ‘filter’ saran mana yang akan direalisasikan dan mana yang tidak. Hasil update akan diberikan secara GRATIS* kepada seluruh pengguna Sistem informasi akademik.
*. Khusus untuk upgrade diluar perubahan format laporan dari DIKTI

LAYANAN SUTEKI-TECH
Selain memasarkan dan melakukan pengembangan secara intensif pada produk-produk yang telah ada, Suteki juga menyediakan pelayanan yang berkenaan dengan bidang TI.
Layanan yang disediakan oleh Suteki antara lain:
1. Penambahan fitur produk sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
2. Jasa konsultasi TI.
3. Pengadaan Barcode Scanner.
4. Pengadaan Scanner untuk produk DMR (Digital Mark Reader).
5. Pemeriksaan LJK untuk seleksi penerimaan, registrasi data dan kuesioner dengan memanfaatkan DMR
6. Pengembangan situs dengan menitikberatkan pada kemampuan situs melakukan pengolahan dan pencarian data.
Bila menemui kendala dalam mengaplikasikan teknologi informasi di instansi Anda, kami menyediakan layanan support TI penuh sehingga instansi Anda dapat menggunakannya tanpa harus dipusingkan oleh hal-hal yang bersifat teknis.
LAYANAN PURNA JUAL
1. Garansi bila terdapat bug (kesalahan) pada perangkat lunak yang telah digunakan, diberikan layanan perbaikan secara cuma-cuma.
2. Upgrade ke versi yang lebih tinggi secara gratis (untuk versi tertentu) selama masa garansi.
3. Konsultasi gratis mengenai produk yang telah digunakan melalui email, telepon, atau SMS.
4. Kustomisasi perangkat lunak yang masih dimungkinkan akan dikenakan biaya tambahan sesuai dengan tingkat kesulitan perubahan yang diminta.
Sistem Pendukung Keputusan
Sistem pendukung keputusan (Decision Support System / DSS) pada awalnya diciptakan oleh dua professor di MIT (Anthony Gorry dan Michael S.Morton) pada tahun 70-an. Menurut mereka DSS harus diarahkan untuk mendukung manajemen pada masalah-masalah yang semi-structured (semi-terstruktur), yaitu masalah yang memiliki informasi kurang lengkap sehingga para manajer ragu dalam mengambil keputusan. DSS akan memberi dukungan atau alternatif penyelesaian sehingga para manajer dapat menguji alternatif ini untuk memilihi mana yang terbaik.
Menurut Alter ada enam macam dukungan yang bisa diberikan oleh DSS, dari yang paling mudah hingga yang cukup rumit, sebagai berikut:
1. Mengambil elemen-elemen informasi dari database yang tersedia
2. Menganalisis seluruh file laporan dari berbagai unit kerja dalam organisasi
3. Menyiapkan laporan dari berbagai file, misalnya dari file rugi-laba, file analisis penjualan, dsb.
4. Memperkirakan akibat dari suatu alternatif keputusan, disini digunakan model matematis, misalnya model pertumbuhan, lalu beberapa nilai dicoba, dan efek-nya dianalisis, sehingga bisa dipilih yang terbaik
5. Mengusulkan keputusan, user bisa memakai model matematis, misalnya linear-programming, untuk mencari nilai optimal, hasilnya bisa diusulkan sebagai satu keputusan yang harus diambil.
6. Mengambil keputusan, user bisa memilih model yang rumit dan hasil analisis-nya bisa diambil sebagai suatu keputusan.

Model dari suatu Sistem Pendukung Keputusan adalah sebagai berikut:

Model Sistem Pendukung Keputusan
Perlu ditekankan bahwa tujuan dari DSS adalah:
• Membantu manager dalam membuat keputusan untuk masalah semi-terstruktur
• Mendukung penilaian manager bukan menggantikannya
• Meningkatkan efektivitas pengambilan keputusan

1 komentar:

Diny Fahmila mengatakan...

Kita juga punya nih artikel mengenai Data Akademik, silahkan dikunjungi dan dibaca, berikut linknya: http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/5418/1/1.%20DOKUMEN%20PRESENTASI.pdf
Terimakasih

Posting Komentar

tianahalawa. Diberdayakan oleh Blogger.